Resep masakan terbaru kali ini masih ada hubungannya
dengan udang. Udang yang digunakan adalah udang yang memiliki ukuran sedang.
Mau kita apakan udang itu? Udang tadi akan kita masak dengan resep udang goreng
balut mie renyah. Mie yang digunakan juga mie instan yang sangat mudah
didapatkan dimana pun anda berada. Sehingga cara membuat serep udang goreng balut mie yang renyah ini pun sangat praktis dan
tidak memerlukan banyak bahan. Silakan mencoba
Resep Udang Balut Mie Renyah (vemale.com) |
Bahan:
3 buah mie instan, rebus, tiriskan agar tidak menggumpal
kasih sedikit minyak goreng dan ratakan
500 gram udang ukuran sedang, cucih hingga bersih buang
kepala dan kulitnya, sisakan ekor
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
Minyak untuk menggoreng secukupnya
Cara Membuat Udang Balut Mie Renyah
- Campurkan udang yang telah anda bersihkan tadi dengan garam dan merica bubuk, remas-remas hingga bumbu meresap kedalam udang.
- Lilitkan mie pada tubuh udang hingga semua bagian udang tertutup oleh mie.
- Diamkan selama 10 menit.
- Panaskan minyak dengan dipenggorengan dengan api sedang,
- Setelah panas masukan udang lilit mie tadi goreng hingga berubah warna menjadi kuning keemasan, setelah matang angkat dan tiriskan.
- Sajikan udang balut mie selagi hangat.
Resep udang goreng balut mie yang renyah pun siap anda
sajikan. Sajikan dengan saus tomat maupun saus pedas manis sebagai cocolan
untuk menemani menyantap udang goreng balut mie renyah. Disini kita tidak
memerlaukan bumbu yang banyak karena dari udangnya sendiri pun sudah lezat dan
sangat gurih. Anda juga bisa menyajikannya dengan nasi apabila anda suka tetapi
kalau tidak pun tidak masalah karena sudah ada mie sebagai karbohidratnya. Anda
juga dapat membekali anak anda yang sedang sekolah dengan udang goreng balut
mie yang renyah ini karena didalamnya terkandung protein dari udang dan mie
untuk karbohidratnya. Lebih sehat lagi apabila anda membuat sendiri mie
tersebut. Selamat berkreasi dengan resep udang goreng balut mie renyah ini.
0 Response to "Resep Udang Balut Mie Renyah"
Posting Komentar